Headline News Sports

MU Cetak Kemenangan Dramatis 2-1 Atas Luton Town Berkat Hojlund!

MU Cetak Kemenangan Dramatis 2-1 Atas Luton Town Berkat Hojlund!

Manchester United berhasil meraih kemenangan dramatis 2-1 atas Luton Town dalam pertandingan Premier League yang menegangkan di Kenilworth Road. Bintang kemenangan Setan Merah adalah Rasmus Hojlund yang mencetak dua gol cepat di awal pertandingan.

Hojlund, yang sedang on fire dengan mencetak gol dalam enam pertandingan terakhirnya, langsung membuka skor memanfaatkan blunder pemain belakang Luton Town, Amari’i Bell, di menit pertama. Enam menit berselang, Hojlund kembali mencatatkan namanya di papan skor dengan sundulan brilian memanfaatkan tembakan Alejandro Garnacho.

Namun, Luton Town tak tinggal diam. Morris berhasil memperkecil ketertinggalan melalui sundulan memanfaatkan bola liar hasil tembakan Taith Chong yang ditepis kiper MU, Andre Onana, pada menit ke-13. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.

Baca juga:

Babak kedua berjalan sengit. Luton Town terus menekan dan membuat lini belakang MU kerepotan. Bahkan, mereka nyaris mencetak gol penyama kedudukan melalui sundulan Ross Barkley di menit akhir injury time, namun bola hanya mengenai mistar gawang.

Kemenangan ini membawa MU naik ke peringkat keenam klasemen sementara Premier League, terpaut tiga poin dari Tottenham Hotspur yang ada di posisi kelima. Kemenangan ini juga membuka peluang MU untuk meraih tiket Liga Champions musim depan.

Episode Pertama Rikon Shinai Otoko yang Menegangkan dan Penuh Konflik

About Author

A lifestyle & traveler writer

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *